Ismael Koto, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Solok (kanan) saat bersama Prabowo Subianto, beberapa tahun yang lalu. (Foto: Berbagai sumber)

Arosuka – Persada Post | Ismael Koto, SH, sang birokrat senior, yang telah memutuskan dirinya terjun ke dunia politik, tentu sarat dengan pengalaman birokrasi pemerintahan. Pada Pemilu (Pemilihan Umum) Tanggal 14 Februari 2024 kemarin, ia terpilih sebagai Anggota DPRD Kabupaten Solok dari Partai Demokrat. Namun, saat ini namanya disebut-sebut pula bakal ikut Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) di daerah itu.

 

Bekal ilmu dan pengalaman birokrasi Ismael Koto, tentu tidak bisa menampik dirinya akan dapat mewujudkan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Solok yang lebih baik lagi kedepannya. Karena, melihat kondisi Pemkab Solok saat ini, yang terus hangat dengan konflik dan perseteruan politik dengan legislatif, tentu bukan hal sulit baginya untuk melakukan netralisir dan kerjasama yang berkesinambung, jika memimpin eksekutif.

 

Sementara itu, Ismael Koto yang dikonfirmasi Persada Post, ketika ditanya apakah dirinya benar akan ikut Pilkada Solok, ia menyatakan; bahwa masih butuh waktu untuk berpikir dan memutuskannya.

 

Caliak Sikon sampai Tanggal 15 Mei 2024 ini (Indonesia: Lihat situasi dan kondisi sampai tanggal 15 Mei 2024 ini),” ungkap Ismael Koto, menjawab pertanyaan Persada Post terkait sikap dirinya maju atau tidak di Pilkada Solok, Selasa (30/04/2024) dini hari. (Red PP-01)

Please follow and like us:

By Redaksi

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial